Isep-isep, Salatiga – Pada hari ini, Sabtu 6 April 2019 pukul 09.00 WIB di Balai Pertemuan Kelurahan Cebongan dilaksanakan Pelantikan dan sekaligus Bimbingan Teknis bagi Anggota KPPS yang sebelumnya telah dinyatakan lolos seleksi. Sebanyak 18 Ketua KPPS beserta 3 anggota dari masing-masing KPPS dilantik dan diambil sumpah pada pagi tadi. Selain anggota KPPS, acara pelantikan juga dihadiri oleh perwakilan dari Kelurahan, Kecamatan, KPU, PPK, Panwascam, Bawaslu serta dari TNI – POLRI.
Kegiatan berlangsung dengan susunan acara sebagai berikut :
- PEMBUKAAN
- Menyanyikan dan/atau mendengarkan lagu kebangsaan indonesia raya;
- Pembacaan surat keputusan pengangkatan dalam jabatan;
- Pembacaan Petikan Oleh Pembaca SK,
- Ketua KPPS yang dilantik dipersilahkan maju ke depan berdasarkan tempat barisan yang telah disiapkan (berdasarkan TPS dan agama) untuk mempermudah dalam prosesi Pengangkatan Sumpah janji dan penempatan Rohaniawan;
- Pembacaan Naskah Pelantikan
- Pembacaan Naskah Pelantikan oleh Ketua PPS atas nama Ketua KPU Kota Salatiga
- Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan;
- Pembacaan Pakta Integritas Ketua KPPS Yang Dilantik
- Perwakilan KPPS membacakan Pakta Integritas sebagai KPPS
- Penandatanganan Berita Acara Pelantikan Dan penandatanganan Sumpah /Janji Jabatan.
- Sambutan-sambutan
- Pemberian ucapan selamat
- Acara Pelantikan selesai
- Bimbingan Teknis bagi Anggota KPPS
(prmz)